Perekonomian RI bisa menunjukkan kinerja yang sangat baik dengan tumbuh solid 5,3 persen tahun 2022 lalu dan ditargetkan masih akan tumbuh positif tahun ini.
Di tengah situasi perekonomian global yang penuh tantangan mulai dari inflasi, tingkat suku bunga tinggi, hingga pengetatan likuiditas, perekonomian Indonesia bisa menunjukkan kinerja yang sangat baik dengan tumbuh solid 5,3 persen tahun 2022 lalu dan ditargetkan masih akan tumbuh dengan angka yang sama pada tahun ini.
Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, ada banyak momentum yang baik khususnya perekonomian di kawasan ASEAN dengan PDB mencapai 3,36 triliun dollar Amerika yang menjadikan kawasan ASEAN memiliki pertumbuhan ekonomi terbesar dengan dukungan populasi 650 juta jiwa. "Kegiatan ekonomi hingga investasi asing yang masuk menunjukkan perekonomian kita sangat baik. Itu juga terbukti dari penerimaan pajak pada bulan Februari 2023 yang sangat kuat dengan realisasi Rp 279,98 triliun, 16,3 persen lebih tinggi dari target APBN 2023 dan mengalami pertumbuhan hingga 40,35 persen. Situasi ini menunjukkan aktivitas ekonomi yang terus membaik," tambahnya.
"Sejak tiga tahun lalu kami telah mengembangkan Maggiore sebagai kawasan komersial dan bisnis di Gading Serpong sebagai respons dari terus meningkatnya aktivitas penghuni di kawasan. Proses itu terus berlanjut hingga saat ini kami mengembangkan Maggiore Business Loft sebagai ruang bisnis premium. Pertumbuhan kawasan komersial Maggiore yang sangat pesat ini tidak terlepas dari lokasinya yang berada di antara township besar Paramount Land, Summarecon Serpong, dan BSD City," ujar M.
Perkembangan kawasan yang didukung konektivitas tinggi mulai dari tol Jakarta-Merak, JORR, tol Serpong-Balaraja, hingga tol bandara, membuat Gading Serpong menjadi destinasi populer dan strategis di Tangerang Raya bahkan kawasan Jabodetabek. Kawasannya dikelilingi oleh lebih dari 40 klaster hunian dengan traffic mencapai 6.500 kendaraan per jam. Berbagai keunggulan kawasan ini untuk kegiatan bisnis bisa dilihat di www.paramount-land.com.
Norge Siste Nytt, Norge Overskrifter
Similar News:Du kan også lese nyheter som ligner på denne som vi har samlet inn fra andre nyhetskilder.
Pertumbuhan Perekonomian Kabupaten Klungkung MeningkatPertumbuhan perekonomian Kabupaten Klungkung, Bali, pada 2022, meningkat dibandingkan pada 2021.
Les mer »
Ada Data Impor Pakaian Bekas Tahun 2022, Begini Komentar BPSBPS mencatat setiap tahun ada impor pakaian bekas berkode HS 63090000, padahal, HS ini termasuk dalam barang yang dilarang ekspor dan impor.
Les mer »
Bulog NTB Targetkan Beras Serapan 200 Ribu TonBulog Wilayah NTB memaparkan tahun ini 2023 menargetkan serapan beras naik dua kali lipat dibandingkan 2022
Les mer »
Ada 1 Juta Sertifikasi Halal Gratis bagi Pelaku UMK, Cek Syaratnya!Berikut syarat dan cara pendaftaran Sertifikasi Halal Gratis sesuai Keputusan Kepala BPJPH nomor 150 tahun 2022.
Les mer »
Pakai Teknologi 4.0, Industri Makanan dan Minuman Raup Cuan Lebih BanyakKementerian Perindustrian Indonesia mencatat, industri makanan dan minuman (mamin) tumbuh positif selama tahun 2020 hingga 2022.
Les mer »
Pendapatan Trisula International Melesat 36,38% Sepanjang 2022PT Trisula International Tbk (TRIS) membukukan pendapatan sebesar Rp 1,49 triliun hingga akhir tahun 2022.
Les mer »