Mohamed Salah dipastikan bertahan setelah digoda uang melimpah dari Arab Saudi. Ditambah performa Liverpool sejauh ini, waktunya menantang Manchester City lagi?
Tapi beruntung buat Liverpool, Salah tak tergoda untuk hengkang. Manajer 'Si Merah' Juergen Klopp sebelumnya sudah menegaskan tak berniat melepas Salah, karena dia dianggap sebagai aset sangat penting.
Eks pemain Liverpool Jermaine Pennant melihat bertahannya Salah sebagai modal yang sangat bagus musim ini. Melihat performa tim yang tampak membaik, Salah berpeluang memimpin mereka kembali bersaing di pertarungan titel. "Ekspektasi minimalnya adalah empat besar. Cara kami memulai musim sejauh ini sepuluh kali lebih baik daripada musim lalu. Mereka tampak solid," ujarnya dilansir talkSPORT."Agak khawatir sih dengan pertahanan, tapi saat menyerang mereka tampak kuat. Lini tengahnya sangat bagus sekarang. Muda, penuh energi, Szoboszlai tampak sangat bagus."
"Mempertahankan Mo bukan cuma bagus buat Liverpool, tapi bagus buat segala sesuatu terkait Liverpool. Para pemain akan melihat Mo ada di sana, mereka tahu apa yang akan dia berikan." "Gol-gol, assist-assist, dan dengan dia bertahan di sana, mereka sekarang harus berniat menantang Manchester City seperti lima tahun terakhir, kecuali musim lalu," imbuh pemain yang juga pernah memperkuat Arsenal itu.
Norge Siste Nytt, Norge Overskrifter
Similar News:Du kan også lese nyheter som ligner på denne som vi har samlet inn fra andre nyhetskilder.
Carragher Berharap Salah Bertahan di Liverpool Semusim LagiPemain Liverpool, Mohamed Salah, dikabarkan menjadi incaran klub Arab Saudi. Pemain asal Mesir itu diharapkan bisa bertahan.
Les mer »
Guendogan Bisa Saja Bertahan di Man City Andai...Ilkay Guendogan meninggalkan Manchester City musim panas tahun ini untuk bergabung Barcelona. Gelandang veteran itu mengaku bisa saja bertahan dan tak pergi.
Les mer »
Legenda Liverpool Prediksi Mo Salah Akan Hengkang pada Musim Panas 2024Legenda Liverpool, Jamie Carragher, meyakini bahwa musim panas mendatang akan melihat Mohamed Salah meninggalkan Anfield.
Les mer »
Nasib Bintang Liverpool Mohamed Salah Setelah Ditawar Al-Ittihad £215 JutaSalah tidak akan bergabung dengan Al-Ittihad musim panas ini, meski tim Liga Pro Saudi itu mengajukan tawaran yang menggiurkan.
Les mer »
Belum Menyerah: Al-Ittihad Akan Kejar Mohamed Salah Lagi Meski Tawaran £215 Juta Ditolak LiverpoolLiverpool menduga klub Arab Saudi akan datang lagi untuk Mohamed Salah setelah tawaran £215 juta dari Al-Ittihad ditolak.
Les mer »